NYEPI JATUH PD BULAN 10

 TAHUN BARU IŞAKA JATUH PD BULAN KE 10 (KEDASA)

Tilem Kesanga akhir Tahun Işaka :
        Rainan Nyepi dihitung berdasarkan sasih/bulan. Pengrupuk, adalah akhir tahun işaka, jatuh pada tilem kesanga (9) sehari sebelum Nyepi. Sembilan (9) adalah angka paling tinggi, sanga (songo) setelah itu kedasa / sepuluh / windu / nol (0), artinya sempurna / lengkap. Setelah pengrupuk dilanjutkan dengan Nyepi tanda dimulainya tahun baru Işaka, dimuali dari sepuluh (10). Sebagai ilustrasi dalam sistem samkhya menggunakan angka dari 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 0. sepuluh (10)  adalah kombinasi angka 0 dan 1, begitu juga 11, 12... dst.
 
Kenapa Nyepi jatuh pd bulan ke 10 ?
Karena sepuluh (10) adalah kombinasi / pasangan bilangan 0 dan 1, dalam sistim samkhya artinya Purusha dan Prakerti, prinsip yang serba dua atau berpasangan, bahwa segala sesuatunya ada karena pasangan atau berpasangan, dalam dunia digital disebut dengan system binary, (0 dan 1).

Rerainan berdasarkan Wuku :
       Sedangkan rerahinan berdasarkan Wuku, diakhiri pada hari raya Saraswati (saniscara - watugunung). Akhir dari saptaware dan wuku adalah (Saniscara - Watugunung),  satu periode rerainan 6 bulan Bali, 7 x 30 = 210 hari, saraswati sebagai penutup. Setelah itu diulang lagi dengan urutan rerahinan 6 bulan kedepan, dimulai dari Redite - Shinta (Banyu Pinaruh) awal dari sapteware dan wuku, banyu pinaruh rangkaian dari rainan Pager Wesi, untuk memudahkan dalam perhitungan dipakai Buddha Kliwon Shinta (Pager wesi) sebagai patok awal. 

SANKHYA:
         Begitulah aktifitasnya orang Bali dalam beragama, antara agama, budaya dan adat menyatu. Ada yang berdasarkan sasih/bulan (purnama/tilem) dan ada yang berdasarkan wuku.
Rerainan di Bali, dilaksanakan berdasarkan prinsip Samkhya, perhitungan dengan angka2, menyebut atau membilang.
Samkhya adalah pengetahuan metafisika murni, bahwa hanya ada dua jenis kenyataan puncak, (Purusah dan Prakerti)

RAHAJENG NYEPI, TAHUN BARU IŞAKA 1943


04-03-21
᭔ ᬫᬭᭂᬢ᭄ ᭓᭒᭑ ᬤ᭄ᬯᬧᬭ ᬟᬸᬕ ᭞ ᭒᭜᭒᭑ ᬫᬲᬾᬳᬶ᭟

lukisan Shiwa Nata Raja, art studio mambal.

Comments

Popular posts from this blog

SAAT INI - TRI SEMAYA

RERAINAN

KITA SEMUA BERASAL DARI SUARA